Spot camping Pulau Seribu
Spot Camping Pulau Seribu, Tempat Terbaik untuk Berkemah
Mei 18, 2021
kue khas Pulau Seribu
Deretan Kue Khas Pulau Seribu, Nama Unik dan Rasa Lezat
Mei 19, 2021
Spot camping Pulau Seribu
Spot Camping Pulau Seribu, Tempat Terbaik untuk Berkemah
Mei 18, 2021
kue khas Pulau Seribu
Deretan Kue Khas Pulau Seribu, Nama Unik dan Rasa Lezat
Mei 19, 2021
Show all

Spot Menarik Pulau Lancang, Sayang Bila Dilewatkan

spot menarik Pulau Lancang

Pulau Lancang adalah bagian dari kepulauan seribu yang juga dijadikan objek wisata. Terdapat berbagai spot menarik Pulau Lancang yang tepat untuk Anda kunjungi. Tempat ini juga menyajikan keindahan panorama alam.

Wilayah dengan luas kurang lebih 15 hektare ini cukup banyak diminati oleh wisatawan. Baik lokal maupun internasional. Salah satu spot yang menjadi daya tarik kawasan ini adalah Pantai Karma.

Pantai ini bahkan menjadi lebih indah ketika sunset. Pantai Karma merupakan singkatan dari Pantai Taman Terpadu Karang Mangrove. Spot ini diresmikan pada tahun 2020 silam.

Selain pantai, masih banyak spot lain yang bisa menunjang aktivitas wisatawan seperti memancing, menyelam dan camping. Bahkan terdapat taman bermain yang bisa digunakan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

Spot Menarik Pulau Lancang bagi Pemancing

Memancing di laut adalah hal menarik untuk dilakukan. Sensasi memancing dalam area air asin ini tentu berbeda dengan memancing di air tawar. Laut mempunyai ombak yang menghadirkan tantangan tersendiri bagi pemancing.

Ikan laut juga mempunyai ukuran lebih besar daripada ikan air tawar. Sehingga kekuatan tarikan ikan juga jauh lebih kuat. Hal ini membuat pemancing mengerahkan lebih banyak tenaga untuk bertarung dengan ikan laut.

Apabila berkunjung ke kawasan ini, tidak perlu mencari spot pemancingan secara manual. Sebab, terdapat spot menarik Pulau Lancang yang disediakan khusus bagi pemancing. Area tersebut merupakan zona ikan yang bebas dipancing.

Umumnya, orang-orang akan membawa peralatan pancing lengkap dari rumah. Mulai dari alat pancing, kail hingga umpan. Namun, di lokasi ini Anda tidak harus mempersiapkan peralatan memancing dari rumah.

Bisa dengan menyewa peralatan memancing yang disediakan di lokasi ini. Fasilitas ini memudahkan wisatawan yang ingin memancing namun enggan membawa banyak peralatan dari rumah.

Setelah menyiapkan alat pancing, Anda harus naik kapal menuju spot menarik Pulau Lancang khusus bagi pemancing. Zona tersebut mempunyai banyak ikan yang bisa dipancing tanpa memerlukan izin khusus.

Memancing di laut sangat menyegarkan dan menyenangkan. Suara dan dentuman ombak membuat wisatawan semakin bergairah untuk mendapatkan ikan. Angin berhembus membuat badan menjadi segar dan bugar.

Memancing dalam kawasan ini juga bisa menjernihkan pikiran karena pemandangan alam indah. Laut biru terhampar luas ditambah pemandangan pantai bersih, membuat wisatawan betah berlama-lama memancing.

Spot Menarik Pulau Lancang bagi Penggemar Pemandangan Bawah Laut

Banyak sekali kawasan mempunyai spot bawah laut andalan. Setiap kawasan mempunyai biota laut masing-masing yang unik dan cantik. Keindahan pemandangan bawah laut dipengaruhi oleh kejernihan air dan kebersihan pantai.

Pemandangan bawah laut sudah pasti tidak akan tampak jika air laut kotor, penuh sampah. Biota laut juga tidak akan tumbuh dengan baik jika wilayah tersebut terkontaminasi limbah berbahaya.

Pulau Lancang mempunyai pantai bersih dan air laut jernih, terbebas dari polusi. Bahkan pantainya dilengkapi dengan pohon mangrove sehingga memperkaya biota laut. Banyak hewan air bisa hidup dalam kawasan pohon mangrove.

Selain menambah binatang penghuni laut, pohon mangrove dapat mencegah abrasi pantai dan menahan ombak. Bermain dekat kawasan mangrove lebih aman bagi anak-anak daripada di pantai lepas.

Spot menarik Pulau Lancang bagi penggemar pemandangan bawah laut menghadirkan aneka ikan dan terumbu karang cantik. Hampir semua tempat wisata bawah air menghadirkan panorama seperti itu.

Namun, kawasan ini mempunyai biota unik yang mungkin tidak bisa ditemukan di tempat lain. Yaitu kerang kampak dan monster rumpon. Keduanya cukup banyak diminati oleh wisatawan.

Beraneka macam ikan dan terumbu karang melengkapi keindahan panorama bawah laut kawasan tersebut. Anda sudah pasti akan terpesona dengan keindahan yang ditawarkan oleh lokasi ini.

Untuk menikmati panorama tersebut bisa dilakukan dengan menyelam. Baik sendiri atau bersama. Anda bisa menyelam bersama kawan-kawan untuk mengeksplorasi bawah laut spot tersebut. Jangan lupa mengabadikan momen cantik ini dalam bentuk foto. baca pulau sepa

Spot Menarik Pulau Lancang untuk Bersantai dan Bermain

Spot di kawasan ini tidak hanya ditujukan untuk orang-orang dewasa. Disediakan pula spot khusus yang bisa digunakan oleh anak-anak atau rombongan keluarga. Wisatawan bisa memilih zona sesuai dengan kebutuhan.

Anak-anak bisa menikmati waktu bermain di taman dengan riang. Sedangkan orang tua bisa bersantai menikmati pemandangan dan mengawasi anak-anak. Spot ini cocok bagi rombongan keluarga yang ingin berwisata dengan aman dan nyaman.

Selain bisa digunakan untuk bermain, spot ini juga menyuguhkan pemandangan cantik yang dapat dipakai sebagai background foto. Foto tersebut dapat diupload untuk mempercantik feed instagram.

Anda bisa berjalan-jalan di kawasan ini dan mengambil banyak foto. Banyak sekali zona instagrammable di taman bermain tersebut. Berjalan-jalan di taman juga akan membuat Anda merasa segar.

Selanjutnya ada terdapat spot menarik Pulau Lancang yang cocok digunakan untuk bersantai. Yakni kawasan gazebo. Gazebo adalah tempat yang dipakai untuk duduk santai. Bahkan gazebo luas bisa dipakai untuk merebahkan tubuh.

Kawasan ini menyediakan gazebo di sekitar pantai untuk tempat bersantai wisatawan. Di gazebo tersebut, Anda bisa menikmati pemandangan cantik dan semilir angin sejuk. Di tambah rimbun kelapa yang meneduhkan pandangan.

Anda juga bisa bercanda bersama keluarga, pasangan atau teman di gazebo. Kegiatan santai namun menyenangkan. Bisa pula menyediakan makanan atau minuman untuk mengisi energi setelah beraktivitas.

Misalnya Anda menyelam untuk menikmati panorama bawah laut kemudian beristirahat dan makan di gazebo. Lelah Anda akan terobati karena pemandangan cantik dan tempat istirahat nyaman. baca juga wisata pulau pantara

Spot Menarik Pulau Lancang untuk Berkemah

Tidak semua pantai menyediakan area Camping Ground. Oleh sebab itu, Anda bisa memanfaatkan fasilitas tersebut di kawasan ini. Berkemah adalah kegiatan menyenangkan yang bisa dilakukan bersama keluarga atau teman.

Anda bisa menghabiskan waktu bersama dalam wilayah cantik ini. Ditemani pasir bersih, pemandangan laut cantik dan angin segar. Banyak hal bisa dilakukan ketika berkemah. Seperti memasak dan makan bersama.

Juga bisa bernyanyi dan memainkan alat musik seperti gitar. Menghabiskan waktu bersama tanpa gadget dapat membuat hubungan semakin dekat dan akrab. Dapat menjalin komunikasi dengan lebih baik.

Hal ini berbeda dengan acara berkumpul di kota yang biasanya justru sibuk dengan ponsel masing-masing. Ketika camping, ada banyak hal bisa dilakukan sehingga menjauhkan diri dari kesibukan bermain ponsel.

Spot Senja yang Cantik di Pantai

Spot paling cantik adalah ketika senja di Pantai Karma. Anda bisa mendapatkan pemandangan ini ketika camping. Langit yang semula biru akan berubah kekuningan dengan gurat warna cantik.

Spot Sunrise untuk Menyambut Pagi Ketika Camping

Selain matahari terbenam, wisatawan juga bisa menyaksikan momen matahari terbit. Keduanya bisa didapatkan dengan berkemah. Dua momen dalam satu aktivitas. Jadi jangan ragu jika ingin camping karena pasti akan mengesankan.

Apabila ingin berlibur di kawasan ini, Anda dapat menghubungi kami di (021)29461292 (Traveling Pulau Seribu). Kami menyediakan berbagai layanan wisata dengan paket menarik dan harga terjangkau untuk menunjang acara liburan.

Berlibur ke kawasan alam yang tenang dan damai adalah salah satu cara untuk menjernihkan pikiran dari kesibukan rutinitas di ibukota. Banyak hal bisa dilakukan di spot menarik Pulau Lancang.

Comments are closed.