Momen Pernikahan di Pulau Seribu Sehingga Lebih Romantis
Juni 13, 2021Keindahan Pulau Ayer dan Menariknya Aktivitas Wisata Disana
September 26, 2021Memutuskan menikah di Pulau Seribu merupakan hal penting yang bisa mempengaruhi kehidupan Anda seumur hidup. Momen terbaik seyogyanya dilakukan di tempat tidak terlupakan, salah satunya pada salah satu destinasi dekat dari ibukota Jakarta.
Tidak membutuhkan waktu lama agar bisa sampai ke lokasi, apalagi jika Anda berangkat langsung dari Jakarta. Namun, pastikan semua hal dipersiapkan secara matang agar acara terlaksana dengan sempurna. Dari detail kecil hingga besar wajib diperhatikan betul.
Salah satu contoh acara pernikahan yang digelar di Kepulauan Seribu jakarta adalah pernikahan pasangan aktor dan aktris ternama tanah air, Rio Dewanto dan Atiqah Hasiholan. Pemandangan indah dan nuansa alam yang masih alami memang menjadi momen terbaik.
Sebelum mengikuti jejak mereka atau memang sudah berencana melakukan pernikahan di Thousand Island, ada baiknya mempersiapkan segala sesuatu secara matang. Bila bingung apa yang harus disiapkan, bisa menggunakan jasa terbaik, terpercaya, dan berkualitas.
Rekomendasi Tempat Pernikahan di Pulau Seribu
Tradisi modern sebelum melaksanakan pernikahan biasanya disisipi dengan foto pre wedding. Selain menikah di Pulau Seribu, Anda juga dapat melaksanakan pre wedding pada beberapa lokasi berikut ini:
Bidadari Island
Bidadari bukan tempat asing karena letak pulau ini cukup dekat, yakni hanya ditempuh dalam waktu 20 menit saja dari Pantai Marina. Untuk membuat acara di tempat bersangkutan, Anda bisa mengajukan permohonan melalui email dan menelepon langsung.
Macan Island
Sebenarnya di Macan Island ini tidak disediakan khusus paket foto pre wedding, namun keindahan alamnya menarik dicoba. Untuk menyiasatinya ada paket tour sehari maupun menginap yang dapat Anda dapatkan dari jasa terpercaya supaya acara berjalan lancar.
Semak dan Air Island
Kesan menyatu bersama alam akan sangat kental ketika Anda memanfaatkan 2 destinasi tidak berpenghuni ini. Untuk benar-benar mendapatkan momen terbaik, Anda juga dapat memanfaatkan paket tour dari jasa terpercaya supaya pemotretan berjalan secara lancar.
Kelor Island
Destinasi terakhir yang direkomendasikan untuk pemotretan sebelum menikah di Pulau Seribu adalah Kelor. Salah satu Spot terbaik dari lokasi ini adalah benteng martello, di mana gugusan Bataknya membentuk seperti lingkaran sehingga kerap menjadi daya tarik para calon pengantin.
- Momen Pernikahan di Pulau Seribu Sehingga Lebih Romantis
- Kegiatan Wajib di Pulau Seribu yang Tidak Boleh Dilewatkan
Alasan Memilih Pulau Seribu Sebagai Tempat Pernikahan
Terdapat berbagai alasan kenapa menikah di Pulau Seribu merupakan salah satu pilihan terbaik, terutama di masa pandemi. Salah satunya kesan lebih privat membuat Anda serta para tamu undangan lebih nyaman dalam menjalankan acara dan bisa lebih khidmat lagi.
Karena perjalanan dari kota asal menuju sebuah pulau maka otomatis tidak banyak tamu undangan yang masuk daftar. Anda dapat membatasi orang-orang terdekat atau keluarga saja supaya acara tersebut tidak melanggar aturan pemerintah terhadap berbagai larangan.
Sebab logikanya semakin sedikit orang yang diundang maka semakin mudah penerapan protokol kesehatan sepanjang acara. Selain itu, alokasi dana yang digunakan untuk melibatkan lebih banyak orang bisa dialihkan untuk hal-hal lainnya, seperti penginapan.
Hal lain yang menarik dari keputusan untuk menikah di Pulau Seribu adalah pemilihan tempat ini cukup langka. Menampilkan kesan private dan mewah ternyata tidak perlu jauh-jauh dari ibukota Jakarta.
Karena Anda dapat menempuh waktu perjalanan 3 jam saja. Selain itu, bagi yang kebingungan merencanakan serangkaian acara di lokasi, dapat memanfaatkan jasa terpercaya.
lebih aman, Anda dapat menggunakan jasa tour menginap beberapa hari supaya pernikahan berjalan mulus. Momen terbaik tentu harus direncanakan sebaik mungkin.
Bulan Madu Romantis di Kepulauan 1000
Selesai melaksanakan pernikahan, ritual wajib yang dinanti-nanti para pasangan adalah momen bulan madu. Selain bisa melaksanakan foto pre wedding, selepas menikah di Pulau Seribu.
Anda juga bisa langsung menjalani bulan madu pada beberapa rekomendasi pulau. Penasaran? Ini dia daftar rekomendasinya:
Tidung Island
Nama Tidung bukan lagi hal baru di telinga, terutama bagi yang sudah pernah ke sana, destinasi favoritnya adalah Jembatan Cinta. Banyak mitos berkembang dari destinasi tersebut, namun poinnya adalah Anda bersama pasangan bisa merasakan keindahan alam.
Pramuka Island
Pilihan lain untuk melaksanakan bulan madu adalah Pramuka. Keindahan alamnya tidak terbantahkan dan juga ada penangkaran hiu di dalamnya. Bukan hanya hadir dengan suguhan keindahan alam, namun juga diwarnai dengan edukasi langsung dari alamnya.
Putri Island
Putri Island ini termasuk destinasi yang sangat direkomendasikan untuk berlibur maupun bulan madu. Pengelolaan oleh swasta membuat tampilan tempat wisata selalu terjaga, dari mulai kebersihan hingga fasilitas tersedia. Salah satu hal menarik adalah akuarium bawah laut.
Ayer Island
Untuk tujuan terakhir ini Anda dan pasangan tidak perlu bingung memikirkan kegiatan karena sudah banyak jasa menyediakan paket bulan madu. Anda tinggal memilih layanan terbaik kemudian tidak lupa menyesuaikannya dengan dana di dompet.
Fakta Tempat Nikah Atiqah Hasiholan
Salah satu pasangan artis yang menikah di Pulau Seribu adalah Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto. Kala itu mereka memilih Kelor sebagai tempat pernikahan. Bicara mengenai Kelor Island, ada beberapa fakta unik mengenai tempat romantis tersebut, diantaranya:
Nama Aslinya Kerkhof
Kerkhof adalah bahasa Belanda yang artinya makam. Dinamakan demikian karena tempat ini merupakan pemakaman para pemberontak yang melawan Belanda. Ketika diadaptasi ke dalam bahasa Indonesia, memang kerap terjadi penyesuaian ejaan atau pelafalan bahasa.
Benteng Kembar
Namanya Benteng Martello, sebuah benteng kembar berbentuk melingkar yang kerap dijadikan pusat titik foto pre wedding. Meskipun tersisa puing-puingnya saja, namun pesona keindahan bebatuan serta paduan sunset di pinggir pantai melengkapi romantisme momen pernikahan.
Garis Pertahanan Belanda
Sebelum akhirnya dijadikan sebagai destinasi wisata, Kelor Island dibangun Belanda sebagai benteng pertahanan menghadapi musuh. Belum lagi, tempat ini merupakan pusat dagang Batavia atau yang kini disebut sebagai Jakarta.
Uniknya Menikah di Kepulauan Seribu
Menikah di Pulau Seribu merupakan pilihan terbaik karena letaknya yang jauh dari mana-mana membuat Anda bisa mengukur kesetiaan seseorang. Dalam hal ini tamu undangan, mereka yang datang tentu merupakan pilihan orang-orang paling penting.
Menikah di gedung sudah biasa, dekorasi terbatas ruang bisa dilakukan siapa saja meskipun memberikan kesan mewah. Demikian juga dengan acara di luar ruangan, namun bukan di kepulauan. Memilih kepulauan dengan sendirinya mencitrakan kesan lebih private.
Yang paling menarik adalah Anda bisa mendapatkan 3 tahapan sekaligus, yakni pre wedding, pernikahan, dan bulan madu. Tanpa perlu bingung memilih destinasi baru, semua tahapan penting dalam kehidupan bisa dilangsungkan cukup pada satu destinasi wisata saja.
Demi mewujudkan momen sekali seumur hidup impian Anda, jangan ragu melaksanakannya dengan bantuan jasa terpercaya. Bila tidak menemukan jasa pernikahan yang cocok.
Maka Anda akan menemukan jawabannya di pulau-seribu.com Kami sediakan paket sehari atau menginap. Pilih pulau yang akan dijadikan tempat menikah.
Kemudian hubungi kami di 0822 9865 6789 atau 0857 1999 9500 sekarang juga agar rencana pernikahan terlaksana secara matang. Kami memastikan momen menikah di Pulau Seribu terlaksana secara khidmat dan spesial untuk Anda sekeluarga